My First Role Mode Hijad

by - Agustus 10, 2012

Hana Tajima

Bagi para perempuan yang masih ragu untuk berhijab karena masih beranggapan bahwa memakai hijab itu terlihat lebih tua dan fashionnya cenderung kolot alias kuno. Hmmm...mending baca profil Hana Tajima ini deh! Dijamin pikiran kalian tentang hijab akan berubah 180 derajat dan kemungkinan besar kalian akan tertarik memakai hijab. Seperti yang dialami saya, dan saya langsung jatuh cinta dengan gaya hijab dan pakaian Hana Tajima.
Yess, because she is young, fresh and fashionable! 



Nama lengkapnya Hana Tajima Simpson, 23 tahun. Bagi kalangan blogger muslimah gadis cantik blasteran Jepang-Inggris ini sudah tidak asing lagi. Gaya hijabnya yang unik, menarik serta terkesan tidak ribet namun tetap dalam syariat islam, banyak menginspirasi para hijabers di beberapa negara. 


Awalnya dia tidak sengaja mendesain busana muslimah. semua ini bermula sejak ia memeluk agama islam saat usianya baru 17 tahun. 

"Sebagai seorang desainer, awalnya saya merasa frustasi melihat gaya berbusana sebagian besar muslimah yang kurang bervariasi". Ungkapnya dalam sebuah wawancara khusus dengan HijabScarft


Hana juga mendirikan "Maysaa", sebuah rumah desain dan fesyen yang terinspirasi dari fesyen Barat namun tetap disesuaikan dengan kaidah Islam.
Well, apakah kalian masih ragu untuk berhijab? Tidak ada salahnya kalian mencoba atau belajar terlebih dahulu karena gaya hijab sekarang lebih trendi dan variatif sehingga kalian bisa tetap tampil gaya dan menarik dengan menutup aurat dan Hana Tajima bisa dijadikan inspirasi untuk kalian.
Subhanallah, pasti cantik luar dalam :)

Selamat mencoba
Nb : kalian bisa mendownload gaya hijab Hana Tajima di youtube 

You May Also Like

0 komentar